PALI

Kebocoran Lane Pipa Pertamina Pendopo Diduga Disabotase Orang Tak Dikenal

PALI, Iniklik.com,_ Pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan terkait kebocoran line pipa minyak Pertamina pendopo yang menyebabkan terjadinya kobaran api di Desa Sukadamai, kecamatan Talang Ubi, kabupaten PALI pada Minggu (5/3/2023).

” Kobaran api dari line pipa pertamina Desa Sukadamai tersebut, diduga kuat disebabkan sabotase dengan cara digesek oleh orang tak dikenal,” Kata Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Talang Ubi KOMPOL A. Darmawan SH.

Dijelaskannya, Setelah digesek pakai gergaji besi kata Kapolsek, selanjutnya disulut api dengan menggunakan ranting kayu dengan panjang lebih kurang 4 meter.

Dikatakan KOMPOL A. Darmawan, kejadian itu sekitara pukul 16.00, WIB, dan pertama kali diketahui oleh Nasution (35) yang tak lain merupakan Penjaga Keamanan Pertamina asal Desa Sukadamai, kecamatan Talang Ubi kabupaten PALI.

” Mengetahui adanya kobaran api dari line pipa Pertamina itu, saksi menghubungi rekanya bernama Romsah (40) yang tak lain adalah Penjaga Keamanan Pertamina, berselang kemudian saksi ke dua ini langsung menelpon kepala scurity Pertamina,” jelasnya lagi.

Lanjutnya, sekira pukul 16.45 wib pihak Damkar Pertamina dan Damkar Pemkab PALI datang ke TKP diiringi rombongan Polsek Talang Ubi. Sekira pukul 17.10 Wib api berhasil dipadamkan.

” Setelah api padam diketahui line pipa pertamina dirusak dengan cara digesek dan selanjutnya line pipa tersebut telah diperbaiki, dan kita akan terus melakukan penyelidikan terkait dugaan sabotase ini,” Tutup Kapolsek Talang Ubi mewakili Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, sembari menegaskan Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

(Red)

Berita terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button