PJ Bupati PALI Hadiri Launching Layana Polisi 110
PALI, Iniklik.com – Untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat terkhusus Masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir Polri melanching pelayanan Call Center 110.
Hadir secara Virtual di Ruang Rapat Vidcon Polres PALI PJ Bupati Kabupaten PALI DR. Rosidin Hasan M.Pdi.
KaPolri Jendral Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo meresmikan Pelayanan Terpadu, Call Center 110 Layanan ini sekarang bisa dilayani Polres Terdekat.
“Ini merupakan bagian pelayanan dari kepolisian. Pelayanan 110 ini, sebelumnya memang sudah berjalan sejak tahun 2015. Namun kita terus lakukan pengembangan hingga saat ini sehingga pelayanannya semakin prima,” kata Kapolri.
Kedepan, program ini akan dibuat menjadi lebih baik lagi. Sehingga jika masyarakat menghubungi layanan tersebut akan langsung terkoneksi dengan Polres terdekat dimana nantinya masyarakat yang melakukan panggilan 110 akan terhubung langsung dengan Polres terdekat.
“Layanan 110 ini dapat diitegrasikan dengan aplikasi yang telah dibuat oleh masing-masing Polda di wilayahnya sehingga pelayanan dan tindaklanjut atas informasi masyarakat tersebut semakin cepat dilakukan,” terangnya.
Bagi masyarakat yang belum mengetahui, layanan tersebut bisa berupa informasi pelaporan, seperti informasi kecelakaan, bencana alam, hingga tindak pidana serta laporan pengaduan seperti penghinaan, ancaman tindak kekerasan dan lain-lain, masyarakat bisa menggunakan layanan call center 110 secara gratis.
Sementara Kapolres Kabupaten PALI AKBP Rizal Agus Triyadi SIK berharap dengan di tingkatkan lagi pelayanan terhadap masyarakat ini serta mempermudah dalam melakukan pelaporan tindak pidana.
“Terimakasih kepada bapak Kapolri yang sudah meresmikan pelayanan call center, semogah Polri dalam melayani masyarakat lebih mudah,” ucapnya.
PJ Bupati PALI Rosidin Hasan mengatakan melalui layanan yang cepat dan tepat, masyarakat akan semakin nyaman.
“Layanan tersebut tentu akan mempermudah laporan masyarakat. Masyarakat dapat dengan cepat mendapatkan informasi dan melaporkan berbagai persoalan yang terjadi,” kata PJ Bupati.
Apalagi, layanan 110 tersebut sudah bisa diakses secara gratis dari semua provider seluler di Indonesia.
“Layanan semacam ini memang sangat dibutuhkan masyarakat. Dan harapannya, masyarakat bisa memanfaatkannya dengan memaksimal,” pungkasnya.