PALI

Lolos Seleksi Wasit Sepakbola, Sukirman Akan Pimpin liga 1 dan liga 2 Indonesia Pada Musim 2023

PALI, Iniklik.com _ Sukirman S. Si., M.Si, Salah satu seorang pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di dinas pemuda dan olahraga (Dispora) kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang dinyatakan lolos mengikuti seleksi wasit dan asisten wasit sepakbola liga 1 dan liga 2 Indonesia pada musim 2023

seleksi wasit dan asisten wasit yang dilaksanakan PSSI yang diselenggarakan pada tanggal 17-20 Juni 2023 selama 3 hari di Kinasih resort depok dan stadion pekansari, diikuti sebanyak 185 wasit, dan 84 dinyatakan lolos seleksi

Pada kesempatan itu, Sukirman dinyatakan lolos bersama 84 Wasit sepak bola, dalam seleksi untuk berperan di Liga 1 dan liga 2 nanti.

“Alhamdulillah, dengan perjuangan panjang bisa lulus mengikuti semua tes seperti tes pengetahuan dan tes fisik. Semuanya ada 185 peserta, yang lulus hanya 84 wasit,” ucap Sukirman, selasa (20/06/2023).

Ayah dua anak ini mengungkapkan, dalam seleksi yang berlangsung di Kinasih resort depok dan stadion pekansari mulai dari tanggal 17 Agustus sampai 20 juni 2023, diikuti oleh perwakilan dari setiap provinsi se Indonesia.

Sebelum mengikuti seleksi, dirinya rutin berolahraga untuk menjaga stamina dan mengasah pengetahuan tentang wasit. Pasalnya, kebugaran tubuh dan pengetahuan menjadi modal utama wasit.

Dia mengakui, untuk menjaga kebugaran tubuh ada program dan progresnya, jangan sampai ketika sudah masuk ke liga, tidak siap memimpin suatu pertandingan. Sehingga itu harus dijaga.

“Paling utama fisik Setelah itu pengetahuan, setiap ada perubahan-perubahan peraturan harus update terus,” ujarnya

Sementara untuk penugasan, dirinya masih harus menunggu arahan dari komite wasit PSSI.

“Dalam penugasan, saya masih menunggu dari komite wasit PSSI. Namun untuk Liga 1 berjalan pada tanggal 1 juli dan liga 2 pada tanggal 3 September. Mungkin nanti ada sistem rotasi penugasan,” jelasnya.

(Red)

Berita terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button