Jelang Bulan Suci Puasa, Puluhan Warga Kelurahan Handayani Mulia Gontor Royong Bersihkan TPU

PALI, Iniklik.Com – Menjelang memasuki Bulan Suci Ramadhan, tradisi yang menjadi momentum bagai kaum umat muslim untuk membersihkan TPU, seperti yang dilakukan puluhan warga Kelurahan Handayani Mulia, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), tampak turun ke TPU yang beda di kawasan simpang Bandara pada Jumat 21 Februari 2025.
Berkumpulnya puluhan warga Kelurahan Handayani Mulia, Kecamatan Talang Ubi tak lain untuk membersihkan TPU jelang memasuki bulan puasa secara bersama sama dan gotong royong.
Kegiatan gotong royong tersebut dipimpin langsung oleh Lurah Handayani Mulia Sarnadi Spd SD yang di ikuti ratusan warga Kelurahan Handayani Mulia
“Alhamdulillah kegiatan ini kita lakukan bersama warga Kelurahan Handayani Mulia, dalam rangka menyambut bulan puasa, agar masyarakat yang ingin ziarah ke makam merasa nyaman.” ujar Sarnadi Lurah Handayani Mulia
Gontorroyong ini sengaja dilakukan untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang ingin berziarah ke makam keluarganya terkhusus warga Kelurahan Handayani Mulia pada saat jelang puasa dan lebaran
“Biasnya jelang puasa dan lebaran banyak masyarakat melakukan ziarah kubur, untuk itu secara bersamaan sama kita lakukan gontorroyong membersikan makam agar bisa memberikan kenyamanan bagi peziarah nantinya,” tambah Lurah.
Kami juga berharap kepada warga khususnya Kelurahan Handayani Mulia kompak dalam bergotong royong untuk kebersihan lingkungan, kegiatan ini juga sebagai upaya kita memupuk rasa kebersamaan dan gotong royong diantara sesama warga agar selalu kompak (Red)