Nasional

Sosok Andi Setiadi Dalam Kontribusi Sosial Seorang Wartawan yang Meninggalkan di Dunia Pers

Tangerang, Iniklik.com_ Dalam beberapa tahun terakhir, Andi Setiadi telah menjadi sosok yang mencurahkan kesalehannya baik dalam kehidupan pribadi maupun di organisasi pers.

Ia juga Terlibat aktif dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Andi tidak hanya menjadi pengurus tetapi juga memanfaatkan posisinya sebagai sarana untuk beramal.

Andi, kelahiran Yogyakarta pada 14 April 1975, memimpin Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) di PWI Pusat dan terakhir menjabat sebagai Ketua SIWO PWI Banten.

Di SMSI, ia dipercaya sebagai ketua kompartemen organisasi, daerah, dan pendataan, memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan jalan bhakti SMSI di Serang, Banten, serta di Journalist Boarding School di Cilegon.

“Saya kehilangan. Andi ketua SIWO Banten. Sewaktu saya ketua PWI Banten, dan Andi menjadi pengurus SIWO PWI Pusat, saya menjabat ketua bidang organisasi PWI Pusat. Ketika saya menjadi ketua Umum SMSI, Andi aktif menjadi ketua departemen organisasi, daerah, dan pendataan SMSI Pusat,” ungkap Ketua Umum SMSI, Firdaus, yang saat ini masih dalam perawatan.

Andi, sebagai wartawan, pernah berkontribusi di berbagai media, termasuk Harian Berita Buana, Wartawan Harian Warta Banten, Harian NonStop, dan mendirikan media online Nine news.com. Sabtu dini hari, 9 Maret 2024, Andi meninggal dunia di rumahnya, menghembuskan napas terakhir dalam dekapan istrinya, Dwi Wanti.

Meskipun lama sakit terutama akibat diabetes dan sakit lambung, Andi tetap aktif beraktivitas seperti biasa.

Jenazahnya dikebumikan setelah lohor di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Grubug Bonang, dihadiri oleh kawan-kawan, keluarga, serta sejumlah wartawan senior seperti Sahatma Refindo, Aditya Warman, Mohammad Nasir, Sangki Wahyudin, dan Rian Nopandra.

Pengurus PWI Pusat dan SMSI Pusat turut menyampaikan duka cita dan doa untuk Andi, mengakui keperdaiannya yang setia terhadap perilaku jujur.

“Selamat jalan, kawan. Semua kawanmu berdoa untuk Andi yang meninggalkan kekuatan dan jejak kesalehan di dunia pers,” pungkasnya (Red)

Berita terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button